Mata kuliah ini memberikan kompetensi dalam pemahaman mengenai aplikasi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam proses pengelolaan dan produksi konten multimedia. Konten multimedia merupakan penggunaan jenis media informasi yang tidak terbatas dalam bentuk teks, melainkan juga mencakup media grafis dan foto, audio, serta animasi dan video.