Mata kuliah pengetahuan bahan agroindustri membahas mengenai pengetahuan bahan agroindustri (pertanian, termasuk perkebunan, peternakan dan perikanan) baik pangan maupun non-pangan yang berkaitan dengan karakteristik (sifat fisik, kimia, biologi dan fisiologi) bahan, penanganan dan perubahan bahan (pasca panen, proses, dan pasca proses), potensi (produktivitas dan pohon industri) serta diversifikasi produk sesuai bahan agroindustri yang dikaji (kualitatif dan kuantitatif).